Pizza Teflon Sosis Keju Cheddar
Pizza Teflon Sosis Keju Cheddar
by Novia Diana
First time bikin pizza dan cukup puas
Bahan-bahan
2 buah pizza
2 gelas tepung terigu
1 sachet fernipan (11 gram)
2 sdm gula
1/4 sdm garam
1 sdm minyak goreng
1 gelas air hangat
4 buah sosis siap makan
Keju cheddar
Saus pedas
Margarin
Langkah
Larutkan fernipan dan gula kedalam 1 gelas air hangat, tunggu selama 10 menit sampai berbusa
Buat adonan dengan mencampurkan tepung terigu, garam, minyak goreng dan masukkan sedikit demi sedikit larutan fernipan dan gula kedalam adonan kemudian uleni hingga kalis
Bentuk adonan bulat dan diamkan selama 1 jam sampai adonan mengembang, wadah adonan ditutup dengan plastik secara rapat
Sambil menunggu adonan mengembang, iris sosis bulat-bulat kecil dan campur dengan saus pedas
Adonan yang sudah mengembang siap dibentuk di teflon yang sudah diolesi margarin (sebelum diberi toping adonan di tusuk-tusuk menggunakan garpu supaya saat dipanggang matang merata)
Tambahkan sosis yang sudah dicampur saus pedas keatas adonan dan beri parutan keju cheddar
Panggang menggunakan api yang sangat kecil selama 10 - 15 menit dan tutup teflon (sesekali buka untuk mengecek supaya tidak gosong)
Jika sudah matang matikan api dan pizza siap dihidangkan (potong-potong sesuai selera)